Menyambut musim libur natal dan tahun baru (nataru) Whiz Luxe Hotel Spazio Surabaya menyelenggarakan program khusus bertajuk ‘ Wonderful Candyland Christmas’ yang telah dimulai dari tanggal 1 Desember 2023.
Pada event ini para tamu akan dimanjakan dengan dekorasi khas dengan pohon natal setinggi 5 meter, berbagai hiasan warna merah dan hijau di lobby hotel yang terletak di lantai 16, photobooth dengan tema candyland, dan juga rumah jahe berbahan dasar kue kering di area Giri Raos restaurant.
Lebih lanjut, selain aneka sajian dan dekorasi khas natal, Whiz Luxe Hotel Spazio Surabaya juga menyediakan promo paket menginap dengan berbagai fasilitas tambahan yang akan memanjakan keluarga khususnya anak-anak, sajian all you can eat makan malam di malam natal dan juga makan siang di hari Natal, berbagai produk hampers, hingga paket menginap dan gala dinner di malam tahun baru.
Menu buffet yang akan disajikan telah disiapkan oleh tim Chef terbaik Whiz Luxe dengan sajian Western food, mulai dari berbagai sajian makanan pembuka, hidangan utama dengan beberapa live station,” tambahnya.
Terunik ialah Beef serundeng wellington memadukan kelezatan menu beef wellington yang merupakan tradisi sajian khas perayaan natal di Eropa yang akan dipadukan dengan serundeng khas Indonesia yang menciptkan sajian dengan citarasa unik yang lezat. Selain itu berbagai menu dessert