Banda Neira atau yang biasa disebut juga dengan Banda Naira merupakan salah satu pulau yang terletak di Kepulauan Banda. Pulau ini dijadikan sebagai pusat administratif dari Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku.
Pulau Banda Neira menyimpan sejuta keindahan alam Indonesia nan eksotis. Di pulau ini pula sejarah bangsa Indonesia penting pernah terjadi. Tidak heran bila pulau ini menjadi salah satu tujuan wisata memikat bagi wisatawan mancanegara maupun domestik.
Banda Neira merupakan pulau di Kepulauan Banda, Maluku Tengah. Pulau tropis yang menawarkan lautan, hamparan pasir, terumbu karang, dan biota laut yang menawan. Penikmat senja dan pecinta snorkeling wajib mengunjungi tempat ini.
Tidak berhenti pada kecantikan lautnya saja,Pulau Banda Neira menyajikan hamparan hutan tropis dan tumbuhan aromatik,Serta tak ketinggalan juga di kepulauan ini wisatawan bisa menemukan gunung vulkanik aktif yang dapat didaki.
Berkunjung ke Banda Neira tidak lengkap bila tidak menyusuri sejarah peninggalan kolonial karena kepulauan ini menyimpan saksi bisu sejarah besar pernah terjadi.

Di balik keindahan alamnya Banda Neira pernah menjadi daerah penghasil rempah pala satu-satunya di dunia karena sekitar 500 tahun lalu, nilai segenggam pala setara dengan segenggam emas.Maka tak heran Banda Neira menjadi tempat pertama di nusantara yang dikuasai Belanda sebelum ke Batavia.
Bahkan Banda Neira juga sempat menjadi wilayah yang diperebutkan Inggris, Belanda, hingga warga lokal untuk mempertahankan wilayah. Akibatnya pada 1609 terjadilah perang yang melibatkan warga lokal yang dibantu Inggris untuk melawan Belanda.
Sayangnya, pertikaian antara Belanda dan Inggris tidak kunjung berhenti. Hingga akhirnya terjadilah pertukaran Pulau Run di Kepulauan Banda Neira, dengan Nieuw Amsterdam (sekarang dikenal dengan Manhattan, New York) demi memonopoli pala.