Orang -orang yang mengenal makanan Korea yang satu ini pastinya berawal dari tontonan drama Korea, atau ketika sedang berkunjung ke restoran Korea pasti menyajikan kimchi sebagai makanan khasnya dan dari kalian tentunya mencoba untuk mengenal makanan Korea yang satu ini dengan mencari informasinya
Kimchi merupakan makanan yang berasal dari sawi putih yang difermentasi bersama dengan beberapa bumbu tambahan, seperti gula, garam, bawang, dan bubuk cabai untuk menambah rasa.
Kimchi ditengarai sebagai salah satu makanan fermentasi yang menyehatkan. Pasalnya kimchi kaya akan kadar serat, namun tetap rendah kalori. Selain itu, kimchi juga kaya vitamin A, B1, B2, zat besi, kalsium, dan bakteri asam laktat kimchi, lactobacillus yang baik untuk pencernaan. Namun, jika kimchi dimakan berlebihan justru menyebabkan masalah percernaan.
Tetapi ternyata kimchi juga memiliki beragam khasiat untuk tubuh, Diantaranya sebagai berikut : Menjaga Kesehatan Pencernaan Bahan utama dari kimchi adalah sayuran. Seperti yang diketahui, sayuran adalah makanan yang baik bagi kesehatan pencernaan. Hal ini disebabkan oleh kandungan serat di dalamnya yang tinggi. Selain itu, di dalam kimchi juga ada kandungan lain yang baik bagi kesehatan perut, yakni probiotik. Kandungan ini dikenal sebagai bakteri baik yang akan membuat fungsi pencernaan dan kesehatan organ-organ dalam semakin meningkat.
Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Semakin sehat kondisi pencernaan, maka semakin kuat sistem kekebalan tubuh. Hal ini disebabkan oleh tingginya kandungan probiotik di dalam kimchi. Penting Anda ketahui, bakteri baik yang dihasilkan dari proses fermentasi kimchi bisa membuat sistem imun tubuh berfungsi dengan jauh lebih baik. Selain itu, kimchi memiliki kandungan antioksidan seperti fenol atau flavonoid, yang bisa memberikan perlindungan bagi tubuh dari paparan radikal bebas dan kerusakan oksidatif. Manfaat kimchi untuk imunitas juga diperoleh dari kandungan vitamin C di dalamnya.

Tak hanya baik bagi jantung, manfaat makan kimchi juga dapat dirasakan oleh otak Anda. Hal ini berkat kandungan antioksidan di dalamnya. Antioksidan tinggi di dalam otak bisa membantu menyehatkan sekaligus membuat fungsinya semakin meningkat. Anda pun akan lebih baik dalam melakukan berbagai aktivitas sehari-hari. Bahkan, penelitian tahun 2018 menemukan bahwa konsumsi kimchi bisa membantu mengurangi gejala penyakit Alzheimer. Khasiat ini hadir berkat kandungan antioksidan dan antiinflamasi yang kaya akan senyawa bioaktif di dalamnya.
Membantu Menurunkan Berat Badan Rutin makan kimchi bisa membantu menurunkan berat badan. Manfaat kimchi ini hadir berkat tingginya kandungan serat dan bakteri sehat berjenis lactobacillus di dalamnya, Dua kandungan tersebut yang bisa membuat fungsi pencernaan meningkat, mengendalikan nafsu makan, dan menjaga kadar gula darah. Dengan demikian, Anda tidak akan mudah lapar atau tertarik mengonsumsi makanan yang tidak sehat.
Menurunkan Risiko Kanker Kimchi memiliki kandungan antioksidan, vitamin A, dan vitamin C yang sangat tinggi. Berbagai kandungan ini mampu melawan paparan buruk radikal bebas, salah satu pencetus kanker. Bahkan, bagi seseorang yang sudah terkena kanker, rutin mengonsumsinya disebut-sebut bisa membantu proses perawatan penyakit ini. Selain itu, kandungan tinggi beta karoten dan sejumlah antioksidan penting di dalamnya dapat membantu menurunkan sejumlah risiko penyakit, seperti stroke, diabetes, dan penyakit jantung.