Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang baru saja merilis teaser posternya dalam akun Instagram @jalanjauhjanganlupapulang, Kisah yang diangkat dari novel karya Marchella F.P. yang sebelumnya sukses dengan filmnya Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini.
Film yang diperankan Sheila Dara Aisha sebagai Aurora, Rio Dewanto sebagai Angkasa dan Ganindra Bimo sebagai Jem merupakan sekuel dari film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini.
Dalam film kali ini menyorot kisah hidup Aurora yang merantau di Negeri orang yang beda dengan kisah sebelumnya di Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini mengisahkan Angkasa, Aurora, Awan adalah kakak beradik yang hidup dalam keluarga yang tampak bahagia.
Setelah mengalami kegagalan besar pertamanya, Awan berkenalan dengan Kale (Ardhito Pramono), seorang pria eksentrik yang memberikan Awan pengalaman hidup baru, tentang patah, bangun, jatuh, tumbuh, hilang, dan semua ketakutan manusia pada umumnya.
Perubahan sikap Awan mendapat tekanan dari orang tuanya tentu hal tersebut mendorong pemberontakan ketiga kakak beradik ini yang menyebabkan terungkapnya rahasia dan trauma besar dalam keluarga mereka.
Namun dalam kisah kali ini Aurora justru menjadi sorotan usai dirinya tidak pernah pulang ke rumah,Perjalanan jauh Aurora ternyata tak semulus yang diharapkan. Kekhawatiran orang tua mereka beralasan hingga akhirnya Angkasa dan Awan harus menyusul Aurora ke London.
Rencana kuliah Aurora terhambat hingga ia juga harus tinggal di tempat temannya. Angkasa dan Awan merasa kalau Aurora sedang tidak baik-baik saja.