Sari tebu memiliki banyak penggemar, hal ini karena rasanya yang manis dan segar. Namun ternyata sari tebu tidak hanya berguna untuk melepas dahaga, minuman ini juga berguna bagi ibu hamil.
Minuman sari tebu sendiri didapatkan dari memeras tebu, lalu air perasannya disaring untuk diminum. Minuman ini berkhasiat bagi kesehatan selama tidak dikonsumsi secara berlebihan, Agar semakin segar sari tebu biasanya dikombinasikan dengan perasan air jeruk, madu, daun mint dan jahe.
Berikut ini manfaat sari tebu jika dikonsumsi oleh ibu hamil.
1. Menjaga sistem kekebalan tubuh dengan Kandungan antioksidan pada sari tebu segar bisa bantu meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu, juga bisa bantu melawan infeksi dan flu selama kehamilan.
2. Bantu mengatasi mual atau yang disebut Morning sickness atau mual dan muntah pada pagi hari biasanya dialami perempuan saat hamil. Sari tebu dapat dikonsumsi Untuk bantu mengatasi atau meredakan morning sickness.
3. Menambah energi Seperti yang kita tahu sari tebu memiliki rasa yang manis, hal ini karena kandungan sukrosa yanh dimiliki oleh tebu. Sukrosa ini dapat berguna untuk menambah energi bagi ibu hamil.
4. Mengatasi sembelit karena Banyak perempuan hamil yang susah buang air besar atau mengalami sembelit selama kehamilan. Mengonsumsi sari tebu bisa bantu atasi gangguan pencernaan. Selain itu, sari tebu juga bisa bantu cegah infeksi perut.
5. Mengatasi infeksi saluran kemih karena Ibu hamil sering mengalami infeksi saluran kemih. Oleh sebab itu kandungan antioksidan dalam sari tebu dapat membantu mengatasi penyakit ini. Hal ini karena kandungan mineral uang dimiliki oleh sari tebu.
Air sari tebu sejatinya memiliki banyak manfaat, namun tetap harus bijak dalam mengkonsumsinya dibarengi juga dengan makanna bergizi lainnya.