Halloween menjadi suatu tradisi perayaan yang selalu ditunggh pada akhir bulan Oktober yang menghadirkan berbagai kostum menarik serta unik yang menyerupai para hantu, Namun kostum hanyalah pendukung dalam memperlihatkan penampilan, Justru make up lah yang merupakan hal terpenting untuk menujukan pernampilan dalam perayaaan ini.
Maka banyak pula para penata rias atau Beauty Blogger yang menciptakan tampilan makeup kreatif untuk merayakan halloween di Indonesia, Salah satunya Dwinanda selaku MUA yang memberikan tips bermakeup hellowen dengan budget yang hemat namun tetap menarik perhatian.
Berikut tips cara bermake up Halloween yang hemat budget, Pertama bahan yang diperlukan untuk dasar dari makeup ini ialah llem kertas, tisu dan alat make up dengan alat ini bisa berdandan seolah olah kulit terluka dan robek sampai terlihat dagingnya.
Dengan cara mengoleskan lem pada seluruh bagian wajah kecuali bagian yang ingin terlihat daging, kemudian tempelkan tisu sekitar 2 lembar yang menutupi bagian wajah yang sudah diberikan lem lali diamkan sebentar hingga lem kering dan tisu menempel.
Lalu kupas sedikit bagian tisu agar memberikan efek kulit robek, rias bagian wajah yang tidak tersentuh lem dengan alat make up blush on atau eyeshadow untuk menonjolkan efek kulit daging terbuka.
Step Kedua gunakan bahan sepertu vaseline, tisue dan eyeshadow yang bisa menciptakan dandanan wajah luka bakar dengan cara oleskan vaseline pada bagian wajah yang ingin dijadikan luka bakar, tempelkan tisu di atas vasaline lalu tunggu hingga kering.
Setelah kering bisa dicongkel bagian tisu agar wajah semakin kasar dan rias bagian wajah mengunakan eyeshadow coklat.
Ketiga gunakan bahan yang diperlukan, tepung kanji, air dan bubuk kopi dengan alat ini bisa membuat wajah seperti monster, Tuangkan tepung kanji di dalam wadah lalu campurkan tepung dengan air dan aduk, semakin kental dan kasar maka efek luka bakar semakin mengerikan serta oleskan adonan pada wajah dan taburkan kopi.
Berikut cara yang dapat kalian coba untuk berdandanan dengan budget hemat agar Halloween kalian semakin seru dengan penampilan yang lebih seram