Memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia yang ke-75, Genki Sushi spesial menghadirkan edisi Rasa Baru Kemerdekaan.
Genki sushi menghadirkan pilihan suhsi yang disajikan dalam 3 menu varian kemerdekaan baru yaitu Patriot Roll, Independence Roll dan Unity Roll yang memiliki cita rasa lokal Indonesia.
Sajian tiga menu sushi tersebut terdiri dari Sushi Patriot yang memiliki rasa telur asin dengan topping abon ikan tuna, lalu Sushsi Independence dengan rasa ayam panggang dengan topping sambal lado dan Sushi Unity rool yang memiliki rasa ayam panggang dengan topping sambal dabu-dabu.

Ryan Otto Selaku PIC Genki Sushi Tunjungan Plaza menjelaskan bahwa menu rasa kemerdekaan baru ini dihadirikan dalam memeriahkan semarak HUT RI yang ke 75 dengan menghadirkan cita rasa lokal yang dapat dipilih dalam tiga sajian menu sushi yang telah berlasung mulai tanggal 10-23 agustus 2020 yang dibandrol dengan harga 17.000 disesuaikan dengan tanggal kemerdekaan.
Selain itu juga Genki Sushi juga menghadirkan menu terbaru mereka yang diberi nama suhsi mysterious yang dapat menjadi pilihan alternatif rasa baru kalian, Seperti nama menu tersebut yaitu mysterious kalian akan diajak Genki Sushi untuk menebak rasa sause dari suhsi tersebut bila benar kalian akan mendapatkan hadiah lasung dari genki sushi.