Cafe selalu memiliki identitias tersendiri untuk dapat menarik setiap pelanggannya untuk berkunjung ke tempat cafe mereka, Namun kalau biasanya para penggunjung ditawarkan dengan sejumlah promo menarik dan desain arsitektur dari tempat dengan pelayanan yang sangat ramah.
Namun agak sedikit berbeda, ketika kalian berkunjung di salah satu booth yang berada di Oval Atrium Ciputra World Surabaya yang memiliki konsep yang mengemaskan yaitu Candy Cure Cafe yang merupakan sebuah tempat nongkrong dimana para pelayanannya mengunakan kostum cosplay yang mengemaskan.
Selain itu pelayanan yang diberikan kepada para tamu merekapun terbilang cukup unik, dimana mereka selama berkunjung akan disuguhkan dengan paket makanan yang akan mendapatkan bonus yang beragam.

Naomi Hasegawa selaku Maid Cand Cure Cafe menjelaskan bahwa ini merupakan sebuah resto yang memiliki konsep hampir 90% sama seperti di negeri Jepang yang dimana para pelayanannya atau maid akan menemani para penggunjung yang sedang menikmati sajian kami, Tak sekedar menikmati saja para maid akan memberikan beragam bonus yang sesuai pilihan said menu yang telah dipilih.
Bonus-bonusnya para maid tersebut akan melayani para tamu dengan berinteraksi secara lasung dengan tamu yang membicarakan apapun yang sedang di alami oleh para tamu, Tapi tidak untuk ke hal yang pribadi dari para maidnya yang hampir seperti konseling tentang kesukaan,hobby hingga permainan yang dapat mengambarkan kecerian orang tersebut.