Jazz trafic merupakan event tahunan yang menyuguhkan alunan lagu-lagu bergenre jazz yang kini telah menjadi musik gaya hidup berkelas, Setiap tahunan musik jazz mampu melahirkan para musisi yang meramaikan dunia permusikan Indonesia.
Kini sebagai event tahunan yang selalu diadakan setiap tahunnya, Jazz trafic menyuguhkan konsep terbaru mereka dengan mengangkat konsep Surabaya Urban Culture Festival (SUFC) yang berbeda dan lebih akan mendapatkan Euforia Alunan Jazz.
Jazz trafic kali ini akan digelar pada tanggal 14-15 September dilokasi Atlantis Land yang akan menghadirkan sederet musisi Jazz ternama yang dikemas dalam empat panggung yang dapat dinikmati oleh semua penggunjung.

Wahyu Widodo Selaku Ketua Umum Panitia Bistar Jazz Traffic Festival menjelaskan bahwa ini merupakan konsep terbaru dari kami yang mengabungkan sebuah wahana permainan yang dikemas sebaik mungkin untuk dapat mempersembakan musik Jazz dengan aktivitas lainnya.
Dengan hadirnya konsep terbaru kami yaitu SUFC ini para pencinta jazz akan semakin menikmati event tahunan yang kami buat dengan sederet musisi jazz yang kami hadirkan dengan nuansa baru dan fun untuk berkumpul bersama teman, keluarga ataupun pasangan