Saat ini kopi telah menjadi asupan tambahan bagi masyarakat yang tinggal di kota metropolis dengan gaya hidup yang semakin meningkat hingga sajian kopi telah menjadi kebutuhan mereka.
Memahai fenomena tersebut nampak para pencinta kopi membuka peluang usaha dalam menyajikan beragam kopi di Surabaya yang tampaknya masih memberikan keuntungan yang menjanjikan. Baik dalam bentuk kedai, kafe, hingga warkop alias warung kopi.
Namun saat ini para pencinta kopi tak lagi ingin menikmati sajian kopi saja untuk dikonsumsi, Melainkan mereka berbondong untuk memahami dan memperdalam dalam mengenal anek macam biji kopi dan varians rasa, serta teknik penyajian dan metode dalam pembuatan kopi yang sesuai dengan selera para pencinta kopi.
Melihat antusiasme para pencinta kopi yang semakin meningkat dalam keingin tahuan mereka, Pencinta kopi Surabaya adakan pameran dengan tajuk Surabaya Coffe era yang dilakukan di Atrium Grand City Surabaya.
Surabaya coffe era ini merupakan pameran kopi yang mewadai para produsen dan konsumen untuk dapat saling mengenal dan mengetahui apa saja tentang aneka biji kopi dan metode pembuatan kopi yang dapat disaksikan secara lasung oleh para penggunjung.

Maria dewi selaku ketua panitia pameran Surabaya coffe era menjelaskan bawa acara ini merupakan pameran yang mempertemukan para pencinta kopi dengan lebih dari puluhan tenat kopi yang kami hadirkan dalam pameran ini.
Tidak hanya untuk saling bertemu dalam pameran ini juga kami membawa tujuan untuk mengedukasi para pencinta kopi agar lebih mengerti serta memahi kopi yang ada di Surabaya. Para pengunjung akan diberi suguhkan dengan berbagi kegiatan seputar kopi yang akan membantu mereka untuk mengenal kopi.
Saat ini masyarakat Surabaya telah mengalami gaya hidup dengan rutinitas yang tinggi hingga mereka telah hingga para usaha menilai Surabaya siap untuk mengkonsumsi kopi maka tak heran jika banyak bisnis coffe to go yang telah banyak ditemui.