Kebaya lebih dari sekedar pakaian wanita Indonesia, akan tetapi kebaya juga mengandung pesan kekayaan budaya serta kearifan lokal Indonesia yang sudah mendunia.
Maskapai Garuda Indonesia pada 3 Juli 2018 menhadirkan penerbangan spesial berjudul “Kebaya Pertiwi Special Flight” pada nomor penerbangan GA 238 rute Jakarta -Semarang.
Pada special flight tersebut para awak pramugari mengenakan pakaian seragam dari desainer ternama Anne Avantie dalam balutan “Kebaya Pertiwi” , Kehadiran Special Flight ini merupakan bentuk komitmen Garuda Indonesia dalam menjaga dan melestarikan kebaya sebagai salah satu warisan budaya Indonesia.
Anne Avantie menyampaikan pada penerbangan “Kebaya Pertiwi” tentu sudah memikirkan proses sampai melakukan percobaan pada bulan April lalu di atas pesawat yang memang untuk menguji kelayakan kenyamanan para pramugari ketika menjalankan tugas melayani penumpang di pesawat.
Anne Avantie dengan pihak Garuda Indonesia sudah mempelajari tentang segala kemungkinan yang terjadi dalam menjalankan tugas, keputusan ini sudah melalui pertimbangan yang matang dari kedua bela pihak.

Kebaya karya Anne Avantie ini memiliki siluet kebaya berkerah Kartini yang melambangkan emansipasi wanita dengan motif ceplok sekar wangi dalam warna lembut yang memiliki arti keanggunan dan kelembutan para pramugari dalam melayani penumpang Garuda Indonesia.
Baca Juga: Kandungan Macadamia Oil dan Shea Butter Jadikan Warna Bibir Lembab dan Tahan Lama
Annie Avantie juga mempersembahkan karya kebaya bersama Kebaya Ratu Sekar Ayu dengan nama Cinta Anne Avantie untuk Garuda Indonesia, kebaya ini akan dipakai oleh para pramugari Garuda Indonesia pada penerbangan spesial selanjutnya.